Kangen berkumpul dengan orang sholih
Orang sholih akan dikumpulkan oleh Alloh dengan orang sholih baik di alam barzakh maupun di akhirat sebagaimana firman Alloh
وَمَنْ يُطِعِ الله وِالرّسُوْلَ فَأُلئِكَ مَعَ الّذِيْنَ أنْعَمَ الله عَلَيْهِمْ مِنَ النّبِيِّيْنَ وَالصِّدِّيْقِيْنَ وَ الشُّهَدَاءِ وَالصَّالِحِيْنَ وَحَسُنَ أولئكَ رَفِيْقًا
Dan Barangsiapa yang mentaati Allah dan Rasul(Nya), mereka itu akan bersama-sama dengan orang-orang yang dianugerahi nikmat oleh Allah, Yaitu: Nabi-nabi, Para shiddiiqiin, orang-orang yang mati syahid, dan orang-orang saleh. dan mereka Itulah teman yang sebaik-baiknya. [annisa : 69]
Inilah yang membuat para nabi alaihimussalam berdoa agar dikumpulkan dengan orang-orang solih sebagaimana kerinduan ibrohim alaihissalam :
رَبِّ هَبْ لِي حُكْمًا وَ ألْحِقْنِي بِالصَّالِحِيْنَ
(Ibrahim berdoa): "Ya Tuhanku, berikanlah kepadaku Hikmah dan pertemukan aku dengan orang-orang yang saleh, [asy syaro’ : 83]
Sebagaimana pula kerinduan nabi Yusuf alaihissalam
رَبِّ قَدْ اتَيْتَنِى مِنَ الْمُلْكِ وَعَلَّمْتَنِى مِنْ تَأْوِيْلِ الأحَادِيْثِ فَاطِرِ السَّمَاوَاتِ وَالأرْضِ أنْتَ وَلِيِّ فِى الدُّنْيَا وَالاخِرَةِ تَوَفَّنِي مُسْلِمًا وَألْحِقْنِى بِالصَّالِحِيْنَ
Ya Tuhanku, Sesungguhnya Engkau telah menganugerahkan kepadaku sebahagian kerajaan dan telah mengajarkan kepadaku sebahagian ta'bir mimpi. (ya Tuhan) Pencipta langit dan bumi. Engkaulah pelindungku di dunia dan di akhirat, wafatkanlah aku dalam Keadaan Islam dan gabungkanlah aku dengan orang-orang yang saleh. [yusuf : 101]
Sebagaimana pula kerinduan nabi Sulaiman alaihissalam
فَتَبّسَّمَ ضَاحِكًا مِنْ قَوْلِهَا وَقَالَ رَبِّ أوْزِعْنِى أنْ أشْكُرَ نِعْمَتَكَ الّتِى أنْعَمْتَ عَلَىَّ وَلِوَالِدَيَّ وَأنْ أعْمَلَ صَالِحًا تَرْضَاهُ وَأدْخِلْنِي بِرَحْمَتِكَ فِى عِبَادِكَ الصَّالِحِيْنَ
Maka Dia tersenyum dengan tertawa karena (mendengar) Perkataan semut itu. dan Dia berdoa: "Ya Tuhanku berilah aku ilham untuk tetap mensyukuri nikmat mu yang telah Engkau anugerahkan kepadaku dan kepada dua orang ibu bapakku dan untuk mengerjakan amal saleh yang Engkau ridhai; dan masukkanlah aku dengan rahmat-Mu ke dalam golongan hamba-hamba-Mu yang saleh". [annaml : 19]
Termasuk rosululloh shollallohu alaihi wasallam dimana kata-kata terakhir beliau sebelum meninggal dunia adalah :
اللهمَّ فِى الرَّفِيْقِ الأَعْلَى
Ya alloh pertemukan aku dengan arrofiiq al a’la yang dimaksud adalah ( Nabi-nabi, Para shiddiiqiin, orang-orang yang mati syahid, dan orang-orang saleh).