Bagaimana cara islam mendidik umatnya agar merasa sama dengan lainnya ?



                                                                           Sombong (5)

a.      Perintah sholat

Di dalamnya ada sujud yang membuat hampir seluruh anggota tubuh diletakkan di bawah. Acara menghinakan diri di hadapan Alloh lewat gerakan ini kita ulangi setiap harinya sejumlah 34 kali. Ini batas minimal. Bila semua kaum muslimin memahaminya niscaya tidak ada yang merasa lebih tinggi di hadapan muslim lainnya

b.      Perintah sholat berjamaah

Semua diperlakukan sama. Tidak ada aturan kasta bagi siapa saja yang memasuki masjid

c.       Perintah haji

Semua rangkaian manasik dilalui dengan dua helai kain putih. Nyaris sulit dibedakan mana kaya dan mana miskin

d.      Kain kafan

Manusia mati hanya dibalut dengan kain kafan. Ini berbeda dengan agama lain. Mereka kenakan baju sesuai tingkat status duniawi mereka. Mayat muslim semuanya sama. Apakah bisa dibedakan mana si kaya mana si miskin ketika sudah dibalut kain kafan
Dan masih banyak lainnya