Rehabilitasi Nama Baik

Rehabilitasi Nama Baik

Kasus pencemaran nama baik sering kita jumpai. Di saat tuduhan tak terbukti maka pihak yang namanya terlanjur jatuh akan menuntut keadilan. Nama baiknya harus dipulihkan, harga diri harus direhabilitasi.

Tak jarang itu harus dilakukan lewat pemberitaan media elektronik dan cetak selama beberapa hari.

Kenyataan ini sudah ada sejak dahulu. Yusuf alaihissalam yang terfitnah akibat ulah Zulaikha yang menyeretnya hidup di penjara, di saat akan dikeluarkan karena sumbangsihnya sangat diperlukan guna mengungkap mimpi raja yang aneh, maka Yusuf memberi syarat agar nama baiknya dipulihkan. Kisah ini diabadikan oleh Alloh dalam firmanNya :

وَقاَلَ الْمَلِكُ ائْتُوْنِى فَلَمَّا جاَءَهُ الرَّسُوْلُ قاَلَ ارْجِعْ إلَى رَبِّكَ فَسْئَلْهُ ماَباَلُ النِّسْوَةِ الَّتِى قَطَّعْنَ أيْدِيَهُنَّ إنَّ رَبِّي بِكَيْدِهُنًَّ عَلِيْمٌ
قاَلَ ماَ خَطْبُكُنَّ إذْ رَاوَدْتُنَّ يُوْسُفَ عَنْ نَفْسِهِ قُلْنَ حاَشَ لله ماَعَلِمْناَ عَلَيْهِ مِنْ سُوْءٍ قاَلَت امْرَأةُ الْعَزِيْز الانَ حَصْحَصَ الْحَقّ أناَ رَاوَدْتُهُ عَنْ نَفْسِهِ وَإنَّهُ لَمِنَ الصَّادِقِيْنَ ذَالِكَ لِيَعْلَمَ أنِّي لَمْ لأخُنْهُ بِالْغَيْبِ وَأنَّ الله لاَ يَهْدِى كَيْدَ الْخاَئِنِيْن

50. Raja berkata: "Bawalah Dia kepadaku." Maka tatkala utusan itu datang kepada Yusuf, berkatalah Yusuf: "Kembalَilah kepada tuanmu dan Tanyakanlah kepadanya bagaimana halnya wanita-wanita yang telah melukai tangannya. Sesungguhnya Tuhanku, Maha mengetahui tipu daya mereka."
51. Raja berkata (kepada wanita-wanita itu): "Bagaimana keadaanmu ketika kamu menggoda Yusuf untuk menundukkan dirinya (kepadamu)?" mereka berkata: "Maha sempurna Allah, Kami tiada mengetahui sesuatu keburukan dari padanya". berkata isteri Al Aziz: "Sekarang jelaslah kebenaran itu, Akulah yang menggodanya untuk menundukkan dirinya (kepadaku), dan Sesungguhnya Dia Termasuk orang-orang yang benar."
52. (Yusuf berkata): "Yang demikian itu agar Dia (Al Aziz) mengetahui bahwa Sesungguhnya aku tidak berkhianat kepadanya di belakangnya, dan bahwasanya Allah tidak meridhai tipu daya orang-orang yang berkhianat.

[
Di saat keluarga rosululloh shollallohu alaihi wasallam diguncang dengan isu perselingkuhan antara Aisyah rodliyallohu anha dengan Sufyan bin Muathol rodliyallohu anhu yang sengaja dihembuskan orang-orang munafiq, Alloh turunkan pembelaan kepada keduanya sehingga nama baik keduanya bersih kembali pulih.
Alloh bentangkan surat annur dari ayat 11-26 khusus berkenaan tentang pembelaan kepada keduanya. Sementara hukum cambuk 80 kali ditetapkan kepada 3 orang yang ikut menyebarkan berita bohong :

Hamnah binti Jahsyi
Misthoh bin Utsatsah
Hasan Bin Tsabit

Maroji’ :
Ceramah Syaikh Muhammad Sholih Munajid
Nurul Yaqin, Syaikh Muhammad Alhadlori Bik hal 159