Angin Yang Merusak Tanaman




Angin Yang Merusak (1) 

Gagal panen yang menimpa petani disebabkan hama, tikus, bencana alam seperti banjir dan lainnya. Alquran menyebut faktor lainnya diantaranya angin yang mengandung hawa dingin sebagaimana yang Alloh firmankan :

مَثَلُ مَا يُنْفِقُونَ فِي هَذِهِ الْحَيَاةِ الدُّنْيَا كَمَثَلِ رِيحٍ فِيهَا صِرٌّ أَصَابَتْ حَرْثَ قَوْمٍ ظَلَمُوا أَنْفُسَهُمْ فَأَهْلَكَتْهُ وَمَا ظَلَمَهُمُ اللَّهُ وَلَكِنْ أَنْفُسَهُمْ يَظْلِمُونَ
Perumpamaan harta yang mereka nafkahkan di dalam kehidupan dunia ini, adalah seperti perumpamaan angin yang mengandung hawa yang sangat dingin, yang menimpa tanaman kaum yang mendzalimi diri sendiri, lalu angin itu merusaknya. Allah tidak Menganiaya mereka, akan tetapi merekalah yang Menganiaya diri mereka sendiri [ali imron : 117]

Ayat di atas meski menerangkan perumpaan tentang kehidupan dunia, akan tetapi kita bisa mendapat faedah lain, diantaranya : Penyebab rusaknya tanaman adalah karena datangnya shirrun. Ibnu Abbas menafsirkannya dengan angin yang mengandung hawa yang sangat dingin yang dengannya membuat tanaman rusak.

Semoga para petani senantiasa berlindung kepada Alloh dari angin ini agar mendapat hasil panen sesuai yang mereka harapkan.

Maroji’ :
Tafsir Al Alusi (maktabah syamilah) hal 65