Alquran Bicara Tentang Dua Air Mani Yang Bertemu


Air Mani (7)

Saat terjadi hubungan badan dan memasuki ejakulasi, air mani laki-laki yang berasal dari sulbi akan terpancar dengan kencang menuju rahim. Demikian juga air mani wanita yang berasal dari dada. Sesudah itu akan saling bertemu dan mengalami pembuahan. Peristiwa ini oleh Alloh difirmankan :

فَلْيَنْظُرِ الْإِنْسَانُ مِمَّ خُلِقَ خُلِقَ مِنْ مَاءٍ دَافِقٍ يَخْرُجُ مِنْ بَيْنِ الصُّلْبِ وَالتَّرَائِبِ

Maka hendaklah manusia memperhatikan dari apakah dia diciptakan? Dia diciptakan dari air yang terpancar, yang keluar dari antara tulang sulbi dan tulang dada [ath thoriq : 5-7]

Syaikh Muhammad Amin Asy Syanqithi berkata :

هنا خاص ببني آدم وذريته عامة ، ولم يدخل فيه آدم ولا حواء ولا عيسى عليه السلام  

Ini khusus terjadi pada diri anak Adam dan keturunannya secara umum. Tidak termasuk di dalamnya Adam, Hawa dan tidak pula Isa

Penulis Alwajiz menerangkan bahwa ash shulbi adalah tempat asal air mani laki-laki sedang attaroib (dada) adalah asal air mani wanita

Adl Waul Bayan, Muhammad Amin Asy Syanqithi (maktabah syamilah) hal 591

Alwajiz Fitafsir Alkitab Al Aziz, Ali Bin Ahmad Alwahidi Abul Hasan(maktabah syamilah) hal 591