Imam Sholat Mendapat Doa Dari Nabi Shollallohu alaihi wasallam


Imam Sholat (1)
Rosululloh Shollallaohu alaihi wasallam pernah mendoakan para imam sholat :
اللَّهُمَّ أَرْشِدِ الأَئِمَّةَ وَاغْفِرْ لِلْمُؤَذِّنِينَ
Ya Alloh, bimbinglah para imam dan ampunilah dosa para muadzin [HR Ahmad, Abu Daud, Tirmidzi dan Ibnu Khuzaimah]
Sungguh beruntunglah menjadi bagian dari orang yang didoakan makhluq paling mulia, yaitu nabi shollallohu alaihi wasallam. Apa makna “ bimbinglah “ pada doa ini ? Penulis tuhfatul ahwadzi menerangkan maknanya bimbingan ilmu. Ini selaras dengan kedudukannya sebagai pemimpin sholat. Ia bertanggung jawab dengan semua manusia saat menghadap Alloh. Benar dan tidaknya sholat termasuk kwalitasnya menjadi beban bagi imam. Oleh karena itu wajar bila imam mendapat doa ini.
Maroji’ :
Tuhfatul Ahwadzi 1/239