Menggabungkan Antara Iman Dan Amal Sholih Mengangkat Derajat

 

Menggabungkan Antara Iman Dan Amal Sholih Mengangkat Derajat

Amal Yang Bisa Mengangkat Derajat (10)

Alloh berfirman :

وَمَنْ يَأْتِهِ مُؤْمِنًا قَدْ عَمِلَ الصَّالِحَاتِ فَأُولَئِكَ لَهُمُ الدَّرَجَاتُ الْعُلَا  جَنَّاتُ عَدْنٍ تَجْرِي مِنْ تَحْتِهَا الْأَنْهَارُ خَالِدِينَ فِيهَا وَذَلِكَ جَزَاءُ مَنْ تَزَكَّى

Dan barang siapa datang kepada Robnya dalam keadaan beriman, lagi sungguh-sungguh telah beramal shaleh, maka mereka itulah orang-orang yang memperoleh derajat-derajat yang tinggi (mulia), (yaitu) surga `Adn yang mengalir sungai-sungai di bawahnya, mereka kekal di dalamnya. Dan itu adalah balasan bagi orang yang bersih (dari kekafiran dan kemaksiatan) [thoha : 75-76]

Ayat di atas menunjukkan bahwa iman dan amal sholih yang dibawa seorang hamba pada hari kiamat akan mengantarkannya ke dalam derajat tinggi. Apa tafsir dari amal sholih pada ayat ini ? Syaikh Abu Bakar Jabir Aljazairi berkata : Ibadah wajib dan sikap menjauhi larangan

Maroji’ :

Aisaruttafasir, Syaikh Abu Bakar Jabir Aljazairi (maktabah syamilah) hal 316