Rosululloh Shollallohu Alaihi Wasallam Terganggu Dengan Tirai Bergambar Saat Sholat

 

Problem yang pernah dihadapi nabi shollallohu alaihi wasallam saat sholat (12)

Khusyu salah satu ruh sholat dan syarat seorang mukmin mendapat keuntungan. Alloh berfirman :

قَدْ أَفْلَحَ الْمُؤْمِنُونَ الَّذِينَ هُمْ فِي صَلَاتِهِمْ خَاشِعُونَ

Sesungguhnya beruntunglah orang-orang yang beriman, (yaitu) orang-orang yang khusyuk dalam shalatnya [almukminun : 1-2]

Salah satu yang bisa menghilangkan kekhusyuan sholat adalah bila di hadapan tempat sholat ada benda-benda yang mencuri perhatian seperti gambar-gambar. Inilah yang pernah dialami oleh rosululloh shollallohu alaihi wasallam.

Pada suatu hari Abu Jahm memberi hadiah kain yang bergambar. Oleh Aisyah, kain itu dibentangkan di depan tempat yang biasa rosululloh shollallohu alaihi wasallam menunaikan sholat sunnah di rumahnya. Rupanya hal itu membuat beliau terganggu hingga Aisyah mendapat teguran dari beliau :

عَنْ أَنَسٍ رضي الله عنه قَالَ َوَعَنْهُ قَالَ  كَانَ قِرَامٌ لِعَائِشَةَ رَضِيَ اَللَّهُ عَنْهَا سَتَرَتْ بِهِ جَانِبَ بَيْتِهَا فَقَالَ اَلنَّبِيُّ صلى الله عليه وسلم أَمِيطِي عَنَّا قِرَامَكِ هَذَا  فَإِنَّهُ لَا تَزَالُ تَصَاوِيرُهُ تَعْرِضُ لِي فِي صَلَاتِي   

Dari Anas Radliyallaahu 'anhu berkata : Adalah tirai milik 'Aisyah Radliyallaahu 'anhu menutupi samping rumahnya. Maka Nabi Shallallaahu 'alaihi wa Sallam bersabda kepadanya : Singkirkanlah tiraimu ini dari kita karena sungguh gambar-gambarnya selalu mengangguku dalam sholatku [HR Bukhari]