Rumah Setan

Albait Dalam Alquran (35)
Pada hakekatnya setan tidak memiliki rumah akan tetapi mereka membutuhkan tempat tinggal. Oleh karena itu mereka menjadikan rumah manusia tempat bernaung. Rosululloh shollallohu alaihi wasallam tidak ridlo bila rumah umatnya dimasuki oleh setan sehingga beliau memberi kita nasehat :
وعن جابر رَضِيَ اللَّهُ عَنهُ قال سمعت رَسُول اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيهِ وَسَلَّم يقول إذا دخل الرجل بيته فذكر اللَّه تعالى عند دخوله وعند طعامه قال الشيطان لأصحابه  لا مبيت لكم ولا عشاء، وإذا دخل فلم يذكر اللَّه تعالى عند دخوله قال الشيطان أدركتم المبيت، وإذا لم يذكر اللَّه تعالى عند طعامه قال أدركتم المبيت والعشاء  رَوَاهُ مُسلِمٌ
Dari Jabir rodliyallohu anhu berkata : Aku mendengar rosululloh shollallohu alaihi wasallam bersabda : Bila seseorang memasuki rumahnya lalu ia berdzikir saat memasukinya dan saat makan maka setan akan berkata kepada temannya “ Tidak ada mabit (menginap) bagi kalian tidak juga makan malam “ Sebaliknya bila saat memasukinya dan saat makannya tidak berdzikir kepada Alloh maka setan akan berkata kepada teman-temannya “ Kalian mendapat menginap malam ini juga makan malam “  [HR Muslim]
Syaikh Mushthofa Albugho berkata : Kemampuan setan untuk menginap di rumah muslim dan ikut serta makan malam bersama penghuninya disebabkan oleh sikap meninggalkan dzikir kepada Alloh. Adapun dzikir kepada Alloh saat makan dan masuk rumah akan menghindarkan diri lalai kepada Alloh. Adapun sikap lalai ini akan menyeret kepada sikap menyelisihi Alloh dan mengikuti kesesatan setan.
Bagaimana bila setan sudah terlanjur ada di rumah karena kelalaian kita dari mengingat Alloh ? Solusi dari masalah ini adalah segera berdzikir dan jangan meninggalkannya ketika akan memasuki rumah dan setiap makan. Selanjutnya membaca surat albaqoroh dari ayat pertama hingga ayat kelima disambung dengan ayat kursi dan tiga ayat terakhir. Hal ini berdasar sabda nabi shollallohu alaihi wasallam :
عن أبي هريرة رَضِي اللَّهُ عَنهُ أن رَسُول اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيهِ وَسَلَّم قال لا تجعلوا بيوتكم مقابر؛ إن الشيطان ينفر من البيت الذي تقرأ فيه سورة البقرة رَوَاهُ مُسلِمٌ
Dari Abu Huroiroh rodliyallohu anhu bahwasanya rosululloh shollallohu alaihi wasallam bersabda : janganlah kalian menjadikan rumah sebagai kuburan karena sesungguhnya setan akan lari rumah yang dibacakan di dalamnya surat albaqoroh  [HR Muslim]
Maroji’ :
Nuzhatul Muttaqin, Syaikh Mushthofa Albugho 1/519