Mujahid Tidak Menghidupkan Sunnah

(kontrofersi 37)
Sebuah tulisan yang bernada sinis ditujukan kepada mujahidin Palestina. Mereka dikritik karena tidak memelihara jenggot, celana jin yang isbal (di bawah mata kaki) dan barangkali mereka merokok.
Memang dalam beberapa sunnah mereka tidak menghidupkannya. Tapi ingat, bahwa mereka telah dan sedang menghidupkan sunnah yang jauh lebih besar daripada yang dilakukan oleh para pengeritik. Jihad adalah sunnah rosululloh shollallohu alaihi wasallam. Ia akan hidup dan akan terus dihidupkan oleh sekelompok umat islam, sebagaimana janji nabi shollallohu alaihi wasallam :
لاَتَزَالُ طَائِفَةٌ مِنْ أمَّتِى يُقَاتِلُوْنَ عَلَى الْحَقِّ ظَاهِرِيْنَ إلَى يَوْمِ الْقِيَامَةِ
Akan terus  ada di kalangan umatku yang berperang di atas alhaq dan akan terus nampak hingga hari kiamat
Tidak hanya itu saja, ketika Alloh menyebut terjadinya murtad yang menimpa umat islam, menyebut kaum pengganti yang berkualitas dengan memiliki kriteria sebagaimana yang Alloh firmankan :
يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آَمَنُوا مَنْ يَرْتَدَّ مِنْكُمْ عَنْ دِينِهِ فَسَوْفَ يَأْتِي اللَّهُ بِقَوْمٍ يُحِبُّهُمْ وَيُحِبُّونَهُ أَذِلَّةٍ عَلَى الْمُؤْمِنِينَ أَعِزَّةٍ عَلَى الْكَافِرِينَ يُجَاهِدُونَ فِي سَبِيلِ اللَّهِ وَلَا يَخَافُونَ لَوْمَةَ لَائِمٍ ذَلِكَ فَضْلُ اللَّهِ يُؤْتِيهِ مَنْ يَشَاءُ وَاللَّهُ وَاسِعٌ عَلِيمٌ
Hai orang-orang yang beriman, Barangsiapa di antara kamu yang murtad dari dinnyanya, Maka kelak Allah akan mendatangkan suatu kaum yang Allah mencintai mereka dan merekapun mencintaiNya, yang bersikap lemah lembut terhadap orang yang mukmin, yang bersikap keras terhadap orang-orang kafir, yang berjihad dijalan Allah, dan yang tidak takut kepada celaan orang yang suka mencela. Itulah karunia Allah, diberikan-Nya kepada siapa yang dikehendaki-Nya, dan Allah Maha Luas (pemberian-Nya), lagi Maha mengetahui  [almaidah : 54]
Ayat di atas menyebut lima ciri kaum yang akan menggantikan orang-orang murtad :
1.       Mereka mencintai Alloh sehingga Alloh mencintai mereka
2.       Bersikap lembut kepada orang beriman
3.       Bersikap keras kepada orang kafir
4.       Berjihad fisabilillah
5.       Tidak takut akan celaan
Kepada para pencaci perlu ditanyakan, apakah anda memiliki ciri keempat yang sedang dilakukan para mujahidin ? Ingat, sunnah rosul sangatlah banyak dan tidak mungkin kita mampu mengamalkan seluruh sunnah itu. Bahkan saya punya keyakinan bahwa bila anda buka kembali quran dan sunnah, anda akan sadar bahwa anda baru melakukan sesikit dari sunnah itu dan terlalu banyak sunnah lain yang belum anda lakukan dan belum anda ketahui selama ini.
Betul, para mujahid tidak melakukan sunnah yang kalian hidupkan (berjenggot dan memakai celana di atas mata kaki). Tapi anda juga tidak melakukan sunnah yang mereka lakukan, yaitu jihad fisabilillah sebagai salah satu ciri thoifah manshuroh dan kaum pengganti dan para murtadin.
Gunakan tinta anda menulis keberanian mereka menghadapi musuh Alloh, keihklasan mereka dalam berjihad dan keberhasilan mereka dalam mengalahkan kaum kafir. Jadikan lesan kita untuk mendoakan dosa-dosa mereka. Jaga dan tutupi aib mereka. Bukankah siapa saja yang menutupi aib saudara sesama muslim akan Alloh tutupi aibnya di akhirat ?