Ummul Khobaits




Thoyyib Dan Khobits (37)

Sumber dari semua khobaits (keburukan) adalah khomr. Artinya bahwa semua dosa banyak didominasi dan diawali oleh khomr. Dalam riwayat disebutkan bahwa seorang ahli ibadah diminta oleh seorang wanita datang ke rumahnya untuk dijadikan saksi atas sebuah masalah. Ketika orang sholih ini memasuki rumahnya, sang wanita segera menutup seluruh pintu, seraya dikatakan “ Engkau aku undang kemari bukan untuk menjadi saksi atas sebuah masalah, melainkan untuk berzina denganku ! Silahkan engkau pilih, melayaniku atau membunuh anak kecil ini atau minumlah khomr ini ! “

Lelaki ini menilai, meminum khomr adalah pilihan paling ringan. Ternyata setelah ia tenggak minuman haram ini, dalam keadaan tidak sadar, ia zinahi si perempuan. Setelah selesai, karena takut diketahui perbuatannya, ia segera membunuh anak yang tidak berdosa. 

Kisah di atas dituturkan oleh Utsman bin Affan sehingga ia menyebut  khomr sebagai ummul khobaits. Rosululloh shollallohu alaihi wasallam, sebelumnya juga memberi sebutan khomr dengan istilah ini, sebagaimana sabda beliau :

عَنِ عَبْد اللَّهِ بْن عَمْرِو بْنِ الْعَاصِ يَقُولُ قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صلى الله عليه وسلم الْخَمْرُ أُمُّ الْخَبَائِثِ وَمَنْ شَرِبَهَا لَمْ يَقْبَلِ اللَّهُ مِنْهُ صَلاَةً أَرْبَعِينَ يَوْمًا فَإِنْ مَاتَ وَهِىَ فِى بَطْنِهِ مَاتَ مِيتَةً جَاهِلِيَّةً  

Dari Abdulloh bin Amru : Rosululloh shollallohu alaihi wasallam bersabda : Khomr adalah ummul khobaits. Siapa yang meminumnya maka Alloh tidak akan menerima sholatnya selama 40 hari. Siapa yang mati dalam keadaan perutnya masih ada sisa khomr maka ia mati dalam keadaan mati jahiliyyah  [HR Daraquthni]

Walhasil, negara mana saja yang masih melegalkan khomr maka jangan menyesal bila semua kejahatan akan tumbuh subur. Kekacauan dan ketidakamanan sebuah negeri bermula dari sini.