Sujud sahwi




                                       Bagaimana Menyengsarakan Setan (11) 

Ragu akan jumlah rokaat sering terjadi pada diri orang sholat. Itu bagian dari berhasilnya setan mengganggu pikiran seorang muslim ketika sedang menunaikan sholat. Rosululloh shollallohu alaihi wasallam memberi solusi bila kita mendapati kondisi seperti ini, yaitu sujud sahwi sebelum mengucapkan salam. Sujud ini memberi dua fungsi : Sebagai penyempurna dari rokaat yang luput, sebaliknya bila rokaat yang ditunaikan sempurna maka itu bagian dari penghinaan bagi setan. Sebuah hadits menyebutkan :

عَنْ أَبِي سَعِيدٍ اَلْخُدْرِيِّ رضي الله عنه قَالَ : قَالَ رَسُولُ اَللَّهِ صلى الله عليه وسلم إِذَا شَكَّ أَحَدُكُمْ فِي صَلَاتِهِ  فَلَمْ يَدْرِ كَمْ صَلَّى أَثْلَاثًا أَوْ أَرْبَعًا ؟ فَلْيَطْرَحِ الشَّكَّ وَلْيَبْنِ عَلَى مَا اسْتَيْقَنَ  ثُمَّ يَسْجُدُ سَجْدَتَيْنِ قَبْلَ أَنْ يُسَلِّمَ  فَإِنْ كَانَ صَلَّى خَمْساً شَفَعْنَ لَهُ صَلَاتَهُ  وَإِنْ كَانَ صَلَّى تَمَامً ا كَانَتَا تَرْغِيمًا لِلشَّيْطَانِ رَوَاهُ مُسْلِمٌ
Dari Abu Said Al-Khudry Radliyallaahu 'anhu bahwa Rasulullah Shallallaahu 'alaihi wa Sallam bersabda : Apabila seseorang di antara kamu ragu dalam sholat, ia tidak mengetahui apakah telah sholat tiga atau empat rakaat Maka hendaknya ia meninggalkan keraguan dan memantapkan apa yang ia yakini kemudian sujud dua kali sebelum salam, bila telah sholat lima rakaat genaplah sholatnya. Bila ternyata sholatnya telah cukup maka kedua sujud itu sebagai penghinaan kepada setan [HR Muslim]