Tergesa-Gesa, Bagian Dari Setan




Tergesa-Gesa (2) 

Seorang makan dengan tergesa-gesa membuat makanan tidak dapat dikunyah dengan baik dan itu mendatangkan pengaruh tidak baik bagi lambung.

Mengemudikan kendaraan dengan terburu-buru akan mengundang resiko kecelakaan di jalan raya, baik yang bersangkutan maupun pengendara lain.

Berdakwah dengan berharap lekas mendapat hasil, yang terjadi umat akan lari dan tidak akan bersimpati terhadap islam.

Walhasil sikap tergesa-gesa hanya menghasilkan madlorot. Oleh karena itu nabi shollallohu alaihi wasallam mengingatkan kita :

عَنْ سَهْلِ بْنِ سَعْدٍ رَضِيَ اَللَّهُ عَنْهُمَا قَالَ  قَالَ رَسُولُ اَللَّهِ صلى الله عليه وسلم  اَلْعَجَلَةُ مِنَ اَلشَّيْطَانِ  

Dari Sahal Ibnu Sa'ad Radliyallaahu 'anhu bahwa Rasulullah Shallallaahu 'alaihi wa Sallam bersabda : Tergesa-gesa adalah termasuk perbuatan setan  [HR Tirmidzi]