Sifat Aljannah Yang Ditempati Adam Dan Hawa


Adam VS iblis (16)


Alloh berfirman kepada Adam :

إِنَّ لَكَ أَلَّا تَجُوعَ فِيهَا وَلَا تَعْرَى وَأَنَّكَ لَا تَظْمَأُ فِيهَا وَلَا تَضْحَى  

Sesungguhnya engkau tidak akan lapar dan tidak akan telanjang. Engkau tidak akan haus dan tidak pula ditimpa panas matahari [thoha : 118-119]


Empat sifat aljannah yang akan ditempati Adam : Penghuninya tidak akan merasakan lapar, telanjang, haus dan sengatan matahari. Ini menunjukkan perbedaan antara dunia dengan aljannah. Siapa yang hidup di dunia pasti akan mengalami penderitaan berupa lapar dan haus, gerah kepanasan oleh sinar matahari dan rasa malu ketika tidak mengenakan pakaian. Ini bagian dari penderitaan hidup. Oleh karena itu, Syaikh Abu Bakar Jabir Aljazairi berkata :


بيان أن الجنة لا نصب فيها ولا تعب وإنما ذلك في الأرض  

Ayat ini menjelasakan bahwa aljannah tidak ada di dalamnya kepayahan dan keletihan karena itu semua hanya terjadi di dunia


Maroji’ :

Aisaruttafasir, Syaikh Abu Bakar Aljazairi (maktabah syamilah) hal 320