Turunkan Kami Hujan Batu Dari Langit


Batu (12)

Ini adalah adalah ucapan Nadhr Bin Alharits. Ucapannya diabadikan oleh Alloh :

وَإِذْ قَالُوا اللَّهُمَّ إِنْ كَانَ هَذَا هُوَ الْحَقَّ مِنْ عِنْدِكَ فَأَمْطِرْ عَلَيْنَا حِجَارَةً مِنَ السَّمَاءِ أَوِ ائْتِنَا بِعَذَابٍ أَلِيمٍ

Dan ketika mereka berkata : Ya Alloh bila ini (quran, ajaran islam) adalah benar dari sisiMu (kami yang salah) maka hujanilah kami dengan batu dari langit atau datangkan kepada kami siksa yang pedih [al anfal : 32]

Ucapan Nadhr Bin Alharits mengandung dua keanehan :

Keanehan pertama

Seharusnya dia mengatakan “ Ya Alloh bila ini (quran, ajaran islam) adalah benar dari sisiMu (kami yang salah), berikan kami petunjuk untuk mengikuti kebenaran itu. Sikap sombong dia perlihatkan ketika meminta datangnya siksa bila rosululloh shollallohu alaihi wasallam pada pihak yang benar

Keanehan kedua

Ketika dia mengatakan “ hujanilah kami dengan batu dari langit atau datangkan kepada kami siksa yang pedih “ menunjukkan bahwa hujan batu dinilai bukan siksa yang pedih

Akhirnya pada perang badar Nadhr Bin Alharits mati dieksekusi dengan penggal leher dalam keadaan terikat