Berlindung Kepada Alloh Dari Lintasan Tentang Alloh Yang Berasal Dari Setan

 

Kapan Kita Membaca A’udzu (2)

Dzat Alloh tidak boleh dipikirkan dan dibayangkan karena seorang bisa jatuh ke dalam kekufuran bila tenggelam dalam masalah ini. Setan berusaha membidik manusia lewat pertanyaan-pertanyaan tentang dzat Alloh hingga muncul keraguan tentang wujud Alloh. Beberapa hadits di bawah ini memberi kita petunjuk agar selamat dari godaan setan :

عَنْ أَبِى هُرَيْرَةَ قَالَ قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صلى الله عليه وسلم لاَ يَزَالُ النَّاسُ يَتَسَاءَلُونَ حَتَّى يُقَالَ هَذَا خَلَقَ اللَّهُ الْخَلْقَ فَمَنْ خَلَقَ اللَّهَ فَمَنْ وَجَدَ مِنْ ذَلِكَ شَيْئًا فَلْيَقُلْ آمَنْتُ بِاللَّهِ

Dari Abu Huroiroh berkata : Rosululloh shollallohu alaihi wasallam bersabda : Manusia selalu bertanya hingga dikatakan : Inilah Alloh yang telah menciptakan makhluq, lalu siapakah yang menciptakan Alloh ? Barangsiapa mendapatkan hal demikian maka katakanlah “ Aku beriman kepada Alloh “ [HR Bukhori Muslim]

عَنْ أَبِى هُرَيْرَة  قَالَ قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صلى الله عليه وسلم يَأْتِى الشَّيْطَانُ أَحَدَكُمْ فَيَقُولُ مَنْ خَلَقَ كَذَا وَكَذَا حَتَّى يَقُولَ لَهُ مَنْ خَلَقَ رَبَّكَ فَإِذَا بَلَغَ ذَلِكَ فَلْيَسْتَعِذْ بِاللَّهِ وَلْيَنْتَهِ

Dari Abu Huroiroh bersabda rosululloh shollallohu alaihi wasallam : Setan selalu datang kepada salah seorang di antara kalian lalu berkata : Siapakah yang menciptkan ini dan itu ? Hingga berkata kepadanya : Siapakah yang menciptkan Robmu ? Bila telah sampai hal demikian maka berta’awudzlah kepada Alloh dan hentikan pikiran itu  [HR Muslim]

عَنْ أَبِى هُرَيْرَةَ قَالَ قَالَ لِى رَسُولُ اللَّهِ صلى الله عليه وسلم لاَ يَزَالُونَ يَسْأَلُونَكَ يَا أَبَا هُرَيْرَةَ حَتَّى يَقُولُوا هَذَا اللَّهُ فَمَنْ خَلَقَ اللَّهَ قَالَ فَبَيْنَا أَنَا فِى الْمَسْجِدِ إِذْ جَاءَنِى نَاسٌ مِنَ الأَعْرَابِ فَقَالُوا يَا أَبَا هُرَيْرَةَ هَذَا اللَّهُ فَمَنْ خَلَقَ اللَّهَ قَالَ فَأَخَذَ حَصًى بِكَفِّهِ فَرَمَاهُمْ ثُمَّ قَالَ قُومُوا قُومُوا صَدَقَ خَلِيلِى

Dari Abu Huroiroh rodliyallohu anhu : Rosululloh shollallohu alaihi wasallam bersabda kepadaku : Mereka akan selalu bertanya kepadamu, wahai Abu Huroiroh hingga mereka berkata Ini Alloh lalu siapa yang menciptkan Alloh ? Abu Huroiroh berkata : Ketika aku berada di masjid, datang serombongan dari kalangan a’robi, mereka berkata : Wahai Abu Huroiroh, ini Alloh lalu siapa yang menciptakan Alloh ? Abu Huroiroh mengambil batu dengan tangannya lalu melempari mereka seraya berkata “ Pergi ! Pergi “ Sungguh telah benar kekasihku  [HR Muslim]